Sukses mendapatkan apresiasi dan respon positif dari sebagian masyarakat, menjadikan skincare SK-II sebagai produk unggul saat ini. Ditengah kemunculan banyaknya brand kosmetik terbaru, membuat brand SK-II asal Jepang mampu bertahan dan terus mengalami peningkatan yang signifikan. Hal ini dikarenakan, berbagai produk-produk keluaran SK-II mampu menghasilkan kulit wajah yang bersih dan cerah. Maka tak heran, jika SK-II bisa dikatakan brand kecantikan yang dapat dipercaya untuk mengatasi permasalahan kulit wajah Anda.
Brand Moisturizer SK II ialah salah satu brand dari Jepang yang terkenal dengan skincare premiumnya. Salah satu kandungan inti dari rangkaiannya adalah Pitera. Pitera dipercaya dapat menjaga kelembaban dan kekenyalan kulit sehingga membuat kulit menjadi lebih halus dan bercahaya.
Moisturizer atau pelembap ialah produk yang berbentuk krim atau losion yang memiliki fungsi untuk mengatasi masalah kulit kering yang bekerja dengan menyegel atau mencegah air dari permukaan kulit sehingga dapat membuat kulit terasa lebih halus dan tidak terlalu kering. Artinya, moisturizer memiliki peran penting. Agar kulit tidak kering dan terasa halus berikut ada beberapa produk dari SK II yang dapat membantu kulit Anda agar tetap elastis dan tidak kering.
Tak hanya untuk wanita, brand SK II ini juga menyediakan produk yang dapat digunakan bahkan khusus oleh pria. Berikut beberapa item produk yang ditawarkannya.
SK II MEN MOISTURIZING CLEANSER 120G 82188319 (Rp820.000)
SK-II FOR MEN MOISTURIZING CLEANSER Pembersih wajah dengan esensi Pitera™ dan pelembap, aktif membersihkan kotoran di pori-pori di setiap bilasannya. Dengan kandungan menthol membantu kulit terasa segar, bersih dan tetap lembap. Hasil dapat berbeda-beda pada setiap orang. Tekstur: Krim pembersih yang ringan ini mudah berbusa dan mudah dibersihkan.
SK-II Men Moisturizing Cleanser Sabun Wajah [120 gr] (Rp606.800)
SK-II Men Moisturizing Cleanser ialah salah satu pembersih wajah yang satu ini kaya akan kandungan Pitera Essence yang efektif membersihkan sisa kotoran dan juga dapat menjadi pelembab kulit. Selain itu, Anda juga akan merasakan kulit wajah yang lebih segar setelah pemakaian. Untuk cara pemakaiannya tidak beda dengan jenis pembersih muka pada umumnya, yang terpenting lakukan pencucian secara rutin pagi dan malam hari.