Kebanyakan orang memilih cat tembok sebagai salah satu pilihan finishing dinding. Alasannya karena pengaplikasian yang lebih praktis dan juga variasi warna yang banyak. Namun, ada yang perlu diperhatikan agar finishing bisa sempurna dan tahan lama, seperti permukaan tembok serta aplikasi cat dasar tembok.

Cat dasar tembok memiliki peran yang penting untuk memastikan cat tembok bisa tahan lama dan memberikan warna yang lebih baik. Berikut ini adalah alasan pentingnya cat dasar tembok sebagai finishing dinding. Simak baik-baik, ya!

Meningkatkan daya tahan terhadap garam alkali

Fungsi paling umum dari cat dasar tembok adalah mencegah kontaminasi zat-zat alkali pada lapisan cat, yang bisa merusak warna cat tembok rumah. Biasanya, zat ini terdapat pada material bangunan seperti semen dan batu bata.

Selain itu, bahaya zat alkali tanpa adanya lapisan cat dasar tembok ialaj proses pengapuran pada dinding yang bisa menghasilkan debu-debu. Debu ini tidak hanya mengotori ruangan, tetapi juga berbahaya bagi kesehatan.

Menambah daya rekat cat tembok

Manfaat selanjutnya adalah memberikan daya rekat yang lebih baik agar tidak mudah terkelupas, baik akibat cuaca maupun hal-hal lainnya.

Karena itulah, cat dasar tembok wajib digunakan pada bagian dinding atau tembok bangunan yang memiliki risiko terpapar kondisi ekstrem seperti dinding outdoor maupun dinding pada ruangan yang lembab.

Menutup pori-pori dinding

Tembok yang belum di-finishing cenderung mempunyai permukaan berpori-pori dan tidak rata secara sempurna.

Penggunaan cat dasar tembok ini akan membantu menutup permukaan berpori-pori tersebut, sehingga hasil akhir dari pengecatan tembok jadi terlihat lebih halus dan rata.

Membantu warna cat tembok lebih sempurna

Tanpa dilapisi cat dasar tembok, warna cat pada dinding tidak akan teraplikasi secara sempurna karena adanya pengaruh dari warna material dinding. Namun, banyak orang yang justru melapisi dinding hingga berkali-kali dengan cat warna yang sama supaya memperoleh warna yang diinginkan.

Padahal, dengan cat dasar tembok semuanya akan teratasi. Sebab, cat dasar mempunyai warna yang netral dan formulasi khusus yang bisa membuat warna akhir dinding rumah jadi lebih sempurna. Daripada menggunakan cat berlapis-lapis yang membuat boros cat.

Itulah pentingnya cat dasar tembok untuk hasil finishing dinding rumah yang lebih baik. Jika ada yang sedang membangun rumah, maka pilih cat dasar dari Avian Brands. Ada Lenkote Wall Sealer, Avitex Alkali Resisting Primer dan masih banyak lagi.

Informasi selengkapnya bisa dilihat di laman avianbrands.com. Semoga bermanfaat!

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *